-KATABRITA.COM-Puncak Rangkaian Kegiatan Tomohon Internasional Flower Festival (TIFF) 2023, dilaksanakan hari ini, Sabtu (12/8//2023).
Dalam puncak kegiatan yaitu Tournament Of Flower (TOF) atau Parade Kendaraan Hias Bunga, dihadiri langgsung Ketua DPR-RI Puan Maharani didampingi Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey, SE bersama ketua Panitia TIFF Rita Tamuntuan dan Wakil Ketua Vonny Pangemanan.
Ketua DPR RI Puan Maharani mengatakan, Kota Tomohon adalah salah satu gudang pariwisata dunia karena memiliki keindahan alamnya. “Agar di kenal di dunia dan Indonesia maka perlu di adakan ivent seperti Tomohon internasional flower festival yang dapat menarik wisatawan Nasional maupun Internasional,” katanya.
Lanjutnya, Kota Tomohon harus selalu membenah diri dalam membaktikan pariwisata dan menyambut wisatawan maka itu penujang pariwisata dan ekosistem nya harus di jaga, ucap Puan.
Sambutan Gubernur Olly mengatakan dalam kesibukan saat ini bisa membuka parade TIFF ini, Terima kasih kepada ibu Puan karena bisa hadir secara langsung, terang Olly.
Pada kesempatan itu, Wali Kota Tomohon Caroll mengatakan Gelaran TIFF 2023 melibatkan seluruh potensi masarakat di Kota Tomohon khususnya dalam iven TOF dimana semua bunga yang digunakan untuk kendaraan hias adalah hasil dari para kelompok petani bunga di Kota Tomohon termasuk para dekorator dari masyarakat Kota Tomohon sehingga secara langsung juga menggerakan perekonomian masyarakat, dengan terserapnya hasil pertanian bunga dan tenaga kerja, disamping itu multiplier effect mempengaruhi sektor lainnya seperti Hotel penginapan, Testoran Cafe, Biro Perjalanan Wisata dan lainnya, berharap TIFF 2023 ini akan memberi manfaat besar bagi seluruh komponen masyarakat Kota Tomohon baik sebelum dan sesudah pelaknasaan TIFF 2023, jelas Wali Kota.
Ketua Panitia TIFF Rita Dondokambey – Tamuntuan menyampaikan acara ini bukan hanya parade kendaraan hias tapi merupakan panggung kebudayaan dan promosi pariwisata Kota Tomohon serta momen kebangkitan industry pariwisata Indonesia. Selamat menikmati keseruan TIFF 2023, selamat menyaksikan parade kendaraan hias terbaik di Indonesia. Mari kita melangkah bersama dan bangkit bersama, Kata Tamuntuan.
Wali Kota Pasadena California Victor Gordo kami bangga mendapat kabar dari Walikota Tomohon saat hadir bersama istri tercinta dalam kegiatan rose parade Pasadena awal tahun ini yang menyampaikan juga tentang keberhasilan penyelenggaraan TIFF di tahun sebelumnya, dan kami dengan penuh suka cita untuk kembali menyampaikan dukungan kami dan doa terbaik kami tahun ini untuk suksesnya TIFF 2023, ucap Wali Kota.
Rangkaian TIFF 2023 yang dilaksanakan 8 – 12 ini bertemakan “Walking Together, Rising Together”. Dilaksanakan ke 11 kalinya dari tahun 2008, dan sudah masuk dalam kalender Of Event Nasional.