Katabrita – PT. Manado Utara Perkasa (MUP) akan kembali melanjutkan pembangunan fasilitas untuk nelayan, yakni Tambatan Perahu.
PT MUP sendiri merasa pentingnya tambatan perahu ini untuk tempat bersandarnya perahu-perahu nelayan pesisir Pantai Karangria.
Menurut Direktur PT. MUP, Martinus Salim, pembangunan tambatan perahu ini adalah komitmen dari pengembang proyek Reklamasi pantai Karangria Manado.
“Kami sebetulnya ingin melanjutkan pembangunan tambatan perahu nelayan,” Ujar Direktur PT. MUP Martinus Salim saat menggelar press conference usai RDP bersama Aliansi Masyarakat Tolak Reklamasi, Selasa (9/7) 2024 Malam.
“Dengan ini kami ingin menginformasikan sekaligus meminta ijin untuk melanjutkan proyek kami untuk membangun tambatan perahu nelayan karangria,” tambah Martinus kepada pemimpin rapat, Jems Tuuk didampingi Yongkie Limen.
Menurut Martinus, komitmen pembuatan tambatan perahu ini sudah ada sebelum memulai proyek reklamasi.
Meskipun rapat yang dihadiri oleh kelompok masyarakat yang kontra Reklamasi tidak sampai selesai, akan tetapi PT MUP tetap memberikan pernyataannya melalui media dan Pemimpin RDP, Jems Tuuk serta Yongkie Limen.
(in)