-KB.COM-Selasa, (3/8/2021) Pemerintah Kota Tomohon akan melaksanakan kegiatan melalui lomba taman bertajuk ‘Aku Hatinya PKK’ Agenda ini digagas oleh Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kota Tomohon.
Seluruh kelurahan yang ada di kota Tomohon, berbondong-bondong memanfaatkan pekarangan kosong untuk membuat taman.
Di Kelurahan Kolongan, Kecamatan Tomohon Tengah contohnya. Terlihat beragam tanaman dipadukan demi wujudkan program taman ‘Aku Hatinya PKK’.
“Selaku Ketua TP-PKK Kelurahan Kolongan Yuliana Mait-Asaad mengatakan tentunya saya sangat senang dan bangga dengan adanya lomba yang merupakan program dari TP-PKK Kota Tomohon,” kata Yuliana.
Terima kasih kepada Ketua TP-PKK Kota Tomohon, Jeanned’Arc Senduk-Karundeng, yang mendorong dan memberi kesempatan bersama masyarakat bisa berkarya.
“Ini bisa menggali potensi-potensi masyarakat, terlebih khusus untuk ibu-ibu yang ada di kelurahan Kolongan,” ucap Yuliana.
Ia mengaku kegiatan ini dapat memotivasi seluruh masyarakat kota Tomohon untuk lebih mencintai lingkungan dengan memanfaatkan pekarangan rumah, aku Yuliana
“Seperti menanam bumbu dapur, tanaman toga, dan menanam bunga sehingga tercipta halaman yang asri, tertib, indah dan nyaman,” lanjutnya.
Komentar